Minggu, 02 Oktober 2022

Pantai Padang Padang Bali Eat Pray Love di Bali

Pantai Labuan Sait
Photo by Sekedar Topik, 2020, Pantai Padang Padang Bali

Pantai Padang Padang atau dikenal dengan Pantai Labuan Sait oleh warga sekitar merupakan salah satu pantai favorit bagi para wisatawan yang berkunjung ke Pulau Bali. Salah satu daya tarik Pantai Padang Padang yaitu panorama perbukitan yang rindang dengan batu karang yang tersebar disekitar bibir pantai. Selain itu Pantai Padang Padang memiliki tekstur pasir putih halus dan panorama laut biru dengan deburan ombak yang menawan.

Pantai Padang Padang berlokasi di jalan Labuan Sait, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Berjarak 28 km dari Kota Denpasar dan 19 km dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Dalam perjalanan menuju Pantai Padang Padang akan melalui beberapa destinasi wisata yang cukup terkenal seperti Garuda Wisnu Kencana Bali, Pantai Dreamland Bali dan Pantai Jimbaran.

Lihat Juga : Pantai Bingin Bali – Salah Satu Pantai Terindah di Pulau Bali

Pantai Padang Padang terdapat tempat pakir yang cukup luas untuk sepeda motor maupun mobil yang dikelola oleh masyarakat lokal. Lokasi parkir kendaraan berdekatan dengan pintu masuk, tepatnya berada di seberang jalan depan pintu masuk pantai. Harga parkir sepeda motor sebesar Rp 2.000/motor sedangkan untuk harga parkir mobil Rp 5.000/mobil.

Harga tiket masuk Pantai Padang Padang dikategorikan menjadi dua, yaitu domestik dan wisman. Kategori domestik harga tiket Rp. 10.000 untuk dewasa dan Rp. 5.000 untuk anak-anak. Kategori wisman harga tiket Rp. 15.000 untuk dewasa dan Rp. 10.000 untuk anak-anak. Harga ini sudah termasuk akses gratis menggunakan toilet dan kamar mandi. Terdapat dua lokasi toilet dan kamar mandi yaitu di belakang loket tikat dan di dekat bibir Pantai Padang Padang.

Dari pintu masuk menuju bibir pantai, pengunjung harus melewati goa dan turun melewati anak tangga sampai di bibir pantai. Di sekitaran jalan masuk ke goa, pengunjung akan melihat beberapa kera liar yang duduk di sekitaran pintu masuk goa. Oleh karena itu sebaiknya pengunjung menyimpan barang -barang kecil seperti kaca mata, topi, makanan di dalam tas, untuk mengindari barang agar tidak diambil oleh kera liar. 

Setelah menuruni tangga, pasir putih dengan panorama laut kebiruan akan terlihat dari kejahuan. Pantai Padang Padang mempunyai bentangan garis pantai yang tidak terlalau panjang, sekitaran 100 m yang dibatasi oleh tebing tinggi dengan pepohonan rimbun. Terlihat juga payung-payung pantai berjajar rapi di sepanjang pantai memberikan kesan ramai untuk para pengunjung. Pantai Padang Padang juga terdapat toko cindramata dan warung-warung yang menjajahkan makanan dan minuman kepada pengunjung.

Panorama Laut Dan Karang di Pantai Labuan Sait Bali
Photo by Sekedar Topik, 2020, Panorama Laut Dan Karang di Pantai Padang Padang Bali

Salah satu kegiatan atau aktifitas yang dapat dilakukan di Pantai Padang Padang yaitu olahraga surfing. Pantai Padang Padang mempunyai ombak laut yang tidak terlalu deras sehingga aman untuk surfing. Terdapat juga beberapa penyewaan peralatan surfing dan jasa pelatih bagi para pemula atau yang baru ingin belajar surfing. Kegiatan lain yang bisa dilakukan di laut adalah berenang, berendam atau sekadar bermain air di tepi pantai.

Berjemur dengan beralasakan kain pantai di atas pasir putih yang lembut merupakan salah satu kegitan yang sering dilihat di Pantai Padang Padang. Menikmati hangatnya sinar matahari dengan hembusan angin dan suara ombak yang menyejukan merupakan salah satu kepuasan tersendiri bagi para pengunjung. Sambil berjemur pengunjung juga dapat mencoba jasa pijat relaksasi dan layanan manicure atau pedicure dari penyedia jasa di sekitaran Pantai Padang Padang.

Berjalan jalan- jalan dan beristirahat dibawah payung sambil menikmati cemilan merupakan beberapa kegiatan dapat dilakukan di Pantai Padang Padang. Ada juga beberapa wisatawan asing yang duduk di tepi pantai dengan payung besar sambil membaca buku dan menikmati pemandangan pantai. Pada sore hari, Pantai Padang Padang merupakan salah satu spot untuk menikmati matahari terbenam namun kadang kala matahari terbenam terhalang oleh tebing yang tinggi. Meskipun demikian, Pantai Padang Padang tetap menjadi salah satu spot atau destinasi terbaik untuk menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga.

Sore Hari di Pantai Labuan Sait Bali
Photo by Sekedar Topik, 2020, Sore Hari di Pantai Padang Padang Bali

Keindahan Pantai Padang Padang juga menarik beberapa tokoh terkenal seperti group musik Michael Learn To Rock, yang menjadikan Pantai Padang Padang sebagai lokasi syuting salah satu video clip. Aktris Hollywood Julia Roberts, yang membintangi film Eat Pray Love, juga mengambil salah satu adegan film di Pantai Padang Padang. Hal ini membuat Pantai Pandang Padang semakin diterkenal dunia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar